
Segala puji bagi Allah yang selalu mencurahkan rahmat dan taufiq-Nya kepada kita semua. Semoga sholawat dan salam juga selalu kita panjatkan kepada suri tauladan kita, nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam.
Suasana OSPEK Mahasiswa Baru
Alhamdulilah telah berlangsung selama 4 hari yang dimulai padal tanggal 17-20 Januari 2022 yang diisi oleh 8 Pemateri yang terdiri dari para Asatidzah STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya.
Nasihat Ustadz Oscar Wardhana, Lc., M.Pd.
Materi Orientasi Pengenalan Akademik (OSPEK) Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab disampaikan oleh Ketua STAI Ali bin Abi Thalib, Wakil Ketua I, Wakil Ketua II, Wakil Ketua III, Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Kepala BAAK, dan Kepala Bagian Keuangan.
Kegiatan OSPEK ini diikuti oleh 58 Mahasiswa Baru yang bertujuan untuk memperkenalkan lingkungan kampus meliputi sistem kurikulum, sistem akademik yang akan dijalani di STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya.
Suasana OSPEK Mahasiswa Baru
Selain itu, kegiatan OSPEK STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya juga diisi dengan ceramah dan nasihat oleh para dosen STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya sebagai bekal mental dan spiritual untuk mahasiswa dalam menempuh perkuliahan di STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya.
Suasana OSPEK Mahasiswa Baru
Alhamdulillah acara ini berjalan dengan lancar sebagaimana yang diharapkan, semoga menjadi awal kebaikan bagi mahasiswa dan kampus dalam menyebarkan Agama Islam.
Jazakumullahu Khayran.
_________
Follow & Join Akun Official STAI Ali bin Abi Thalib Surabaya :
Instagram : instagram.com/stai_ali_surabaya
Facebook : facebook.com/Staialisurabaya/
YouTube : youtube.com/channel/UCuEw3R2hKA_lGVnhgEJ_NBQ
Website : stai-ali.ac.id